Rekrutmen PT Bank Danamon Indonesia Tbk Terbaru Tahun 2021
Profil Perusahaan
PT Bank Danamon Indonesia Tbk (IDX Code: BDMN) yang berdiri sejak 1956, per 31 Maret 2021 mengelola total aset konsolidasi sebesar Rp 193 triliun bersama anak perusahaannya, yaitu PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. (Adira Finance). Dalam hal kepemilikan saham, 92,47% saham Danamon dimiliki oleh MUFG Bank, Ltd. dan 7,53% dimiliki oleh publik.Danamon didukung oleh 846 jaringan kantor cabang konvensional, unit Syariah dan kantor cabang anak perusahaannya serta lebih dari 60.000 jaringan ATM Danamon, ATM Bersama, PRIMA dan ALTO yang tersebar di 34 provinsi. Selain jaringan fisik, layanan Danamon juga dapat diakses melalui Danamon Online Banking, mobile banking melalui aplikasi D-Bank dan D-Card, SMS Banking, serta layanan phone banking melalui Hello Danamon.
Dengan beragam produk dan layanan keuangan, Danamon siap melayani kebutuhan nasabah dari berbagai segmen termasuk perbankan Konsumer, Usaha Kecil Menengah (UKM), Wholesale (Korporasi dan Komersial), dan Syariah serta pembiayaan otomotif melalui Adira Finance.
Posisi dan Kualifikasi
LET'S GROW WITH USWE ARE HIRING FOR THIS POSITION:
DANAMON BANKING OFFICER (DBO)
Responsibilities:
Program ini merupakan program pendidikan berdurasi 4 bulan dengan fokus memberikan program pembelajaran terkait pengetahuan dan keterampilan teknis produk dan bisnis serta pengembangan pribadi agar peserta program siap menjadi sales engine team untuk ditempatkan pada fungsi kerja SME dan Branch Network di seluruh Indonesia.
Qualifications:
■ Fresh Graduate minimal S1 segala jurusan, IPK minimal 2.75 atau berpengalaman kerja maksimal 1 tahun
■ Usia maksimal 26 tahun
■ Memiliki kemampuan interpersonal dan komunikasi yang baik
■ Memiliki kemampuan analisa yang baik
■ Menyukai kegiatan / aktivitas penjualan
■ Berorientasi pada target serta memiliki motivasi dan komitmen yang tinggi
■ Bersedia ditempatkan di seluruh cabang Bank Danamon, dengan mempertimbangkan lokasi domisili kandidat
Cara Melamar / Email Perusahaan
Kirimkan CV dengan subjek Danamon Banking Officer (DBO) ke email berikut,sesuai dengan domisili Anda:
Jakarta - hc.jakarta@danamon.co.id
Jawa Barat - hc.jawabarat@danamon.co.id
Jawa Tengah & DIY - hc.jawatengahdiy@danamon.co.id
Jawa Timur dan Bali Nusra - hc.jatimbalinusra@danamon.co.id
Sumatera - hc.sumatera@danamon.co.id
Kalimantan - hc.kalimantan@danamon.co.id
Sulampua (Sulawesi, Maluku dan Papua) - hc.sulampua@danamon.co.id
PERHATIAN: Kami tetap berusaha menyampaikan Informasi Rekrutmen yang Valid melalui Weblog ini, Harap Tetap Waspada apabila pada proses rekrutmen ada Pihak/Oknum yang meminta dana dalam bentuk apapun, Kami tidak pernah meminta dana dalam bentuk apapun (biaya transportasi atau akomodasi dll ) Harap Untuk Selalu Mengabaikan permintaan dana dalam bentuk Apapun.
Tags : Bali Bank Fresh Graduate Jawa Kalimantan Maluku Papua S1 Sulawesi Sumatera